Pengumuman/SE

Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Semester 1 tahun 2022

KPU Provinsi Jambi melaksanaan kegiatan Rapat Pleno Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Semester 1 tahun 2022. dilaksanakan hari Kamis, tanggal 7 Juli tahun 2022. Bertempat di Aula Kantor KPU Provinsi Jambi dengan mengundang KPU Kabupaten/Kota secara daring dan juga dihadiri secara langsung oleh Anggota Bawaslu Provinsi Jambi, Dinsosdukcapil Provinsi Jambi serta perwakilan Partai Politik.

Kegiatan dibuka  langsung oleh Ketua KPU Provinsi Jambi H.M Subhan, kemudian paparan oleh Divisi Perencanaan, Data dan Informasi Ahdiyenti, dilanjutkan dengan pembacaan hasil Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan serta sesi tanya jawab terkait pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Semester 1 tahun 2022.

Dalam rapat pleno KPU Provinsi Jambi menetapkan Rekapitulasi PDPB semester 1 tahun 2022 tingkat Provinsi Jambi sebanyak 2.400.552 pemilih yang meliputi 1.209.204 pemilih laki-laki dan 1.191.348 pemilih perempuan yang tersebar di 11 KPU Kabupaten/Kota, 141 kecamatan dan 1.562 desa/kelurahan.

Berikut Berita Acara (BA) Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) Semester 1 tahun 2022.

Download

 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 753 kali